Selasa, 26 November 2013

TRIP PULAU MERAH BANYUWANGI JAWA TIMUR

Hai liburan lagi nih tanggal 9 November 2013 lalu. Setelah pernah ke pantai goa cina sekarang pulau merah yang berada di Banyuwangi provinsi Jawa Timur. Aku bersama 5 orang teman ku ke pulau merah. Kita berangkat jam 12.00 WIB sampai di pulau merahnya ya sekitar jam 15.00. Jadi menghabiskan waktu sekitar 3 jam lah itu pun sudah berhenti untuk makan siang. Kendaraan yang bias ditempuh untuk ke pulau merah yaitu: sepeda motor, mobil, dan mini bus. Kayaknya kalau bus besar masih belum bias. Karena dari banyuwangi ke pulau merahnya sekitar 38Km dan jalannya hanya bisa 2 jalur saja. Jauh sih emang, tapi semoga pantainya ga mengecewakan ya..
            Ini aku kasih sedikit pemandangan pertama saat lihat pulau merah
            
Seru kan pemandangan pertama :D
            Selain itu di pulau merah juga disediakan tempat untuk singgah yang bikin kita makin santai.. tapi ya bayar sih. Tapi seru-seru aja kok. Nah di semua pantai pasti dong menyediakan kelapa muda

Nah itu kelapa mudanya, rasanya ya kelapa muda hehehe…
            Dan ini tempat untuk santai-santai yang aku maksud

            Sekarang kita liat pantainya lagi yuk, yang udah menjelang sore..


Masih bagus kan, penasaran gak sama sunsetnya di pulau merah? Kebanyakan orang bilang sih emang bagus. Tapi lebih bagus lagi kalau kita liat sendiri dan berada pada saat tersebut. Behhhh dijamin top dah……
            Nampang dulu yaaaa….


Hhehehehehehehe